Perusahaan Prancis Tawarkan Sensasi Makan di Luar Angkasa Seharga Rp 1.9 M

Kalo mengunjungi tempat makan yang itu-itu aja pasti kita sebagai customer rasanya bakal cepet bosan. Nah, buat menyiasati hal tersebut sebuah perusahaan asal Prancis bernama Zephalto, menawarkan pengalaman makan yang berkesan dan gak biasa.

Zephalto mengajak pengunjung untuk makan di restorannya dengan latar belakang gugusan bintang di atas lapisan atmosfer alias di luar angkasa. Restoran yang bernama “Celeste Kapsul” itu dirancang menyerupai sebuah kapsul yang digantungkan pada balon udara raksasa. Kerennya, balon tersebut dapat terbang hingga lapisan terluar atmosfer bumi sehingga pemandangan luar angkasa dapat dilihat tanpa bantuan teropong.

Konsep restoran yang dicetuskan oleh Vincent Farret d’Astiès itu, mewajibkan para customer-nya merogoh kocek sebesar 130 ribu dolar AS atau sekitar Rp 1,9 miliar! Eits, meski harganya selangit namun saat ini banyak pengunjung yang telah mengisi slot reservasi hingga tahun 2025.

Lebih lanjut, Zephalto rencananya akan melakukan penerbangan perdana pada akhir 2024. Setelahnya, mereka juga akan membawa pengunjung ke seluruh dunia setelah penerbangan perdananya telah dilaksanakan.

Source Photo from Doc. Muse Media/Jeremy Irsan

Total
0
Shares
Previous Article

Rajin Temani Pemiliknya Kuliah, Anjing Ini Ikutan Terima Ijazah Saat Wisuda

Next Article

Kenapa Gemini Jadi Zodiak yang Paling Sering Dimusuhi?

Related Posts