Saat pandemi menyerang ke hampir seluruh belahan dunia, semua orang diwajibkan untuk menggunakan masker agar terhindar dari virus. Ternyata, memakai masker dirasa bisa membuat penampilan semakin menarik. Soalnya, berbagai hal yang dianggap kekurangan dapat tertutupi.
Terbukti dari hasil studi yang dilakukan oleh Seoul National University, menunjukkan empat dari 10 orang masih memilih untuk memakai masker meski sudah nggak wajib. Mereka mengaku memakai masker untuk menutupi kekurangan di wajah mereka, selain itu ada pula skeptis kalau di virus masih bertebaran.
âTemuan kami menunjukkan, penggunaan masker dapat berubah dari tindakan perlindungan diri selama pandemi Covid-19 menjadi taktik presentasi diri di era pasca-pandemi,â tutur salah satu peneliti, mengutip dari HAI, Rabu (8/2/2023).
Namun, apakah hal ini merupakan salah satu bentuk mask fishing? Mask fishing sendiri berarti fenomena ketika orang lebih baik saat mengenakan masker dan secara nggak langsung âmenipuâ orang lain karena dianggap nggak sesempurna saat menggunakan masker.
Kalau menurut Mimin sih, mask fishing ada karena ekspektasi berlebih terhadap seseorang yang dianggap menarik ketika menggunakan masker. Padahal, sah-sah aja kok kalau mau pakai masker demi gaya. Soalnya, tampil gaya kan hak segala bangsa.
Source Photo from Instagram/@bobocu.id