MRT Jakarta Sediakan Layanan Pembalut Emergency di Stasiun

Baru-baru ini, MRT Jakarta menyediakan suatu layanan terbaru yang menarik khususnya bagi para perempuan. Moda transportasi umum ini menyediakan layanan pembalut emergency lewat MenstrueAid smart poster di toilet stasiun MRT. Adapun, layanan pembalut emergency ini bekerja sama dengan merek pembalut ternama, Laurier.

Nantinya, para penumpang perempuan hanya perlu melakukan scan QR Code yang tertera pada MenstrueAid smart poster. Setelah di-scan, satu pembalut akan segera muncul dari smart poster tersebut.

Nggak hanya itu, para penumpang juga dapat mengisi kuesioner yang tertera untuk membantu memahami lebih dalam seputar siklus menstruasi yang dialami, serta serangkaian tips dan info menarik tentang perempuan.

Tindakan ini dinilai cukup membantu kaum perempuan yang kesulitan saat mencari pembalut ketika menjalani siklus menstruasi. Pasalnya, cukup sulit untuk para penumpang transportasi umum mengakses pembalut lantaran lokasi mini market yang jauh dari jangkauan.

Lebih lanjut, MenstrueAid smart poster ini bisa didapat dan diakses melalui toilet umum perempuan stasiun MRT Dukuh Atas.

Source Photo from Genpi/Laurier PR Team

Total
0
Shares
Previous Article

Paduan Suara Mahasiswa Teknik Undip Borong Piala dalam Kompetisi Internasional di Korea Selatan

Next Article

Mulai 1 Januari 2023, BBM RON 88 dan 89 Berhenti Diperjualbelikan

Related Posts
Read More

PEMILIK PESANTREN PERKOSA 12 SANTRIWATI DI BAWAH UMUR

Seorang guru sekaligus pemilik pesantren di Cibiru, Bandung, bernama Herry Wirawan, terancam hukuman 20 tahun penjara karena telah memerkosa 12 santriwatinya. Dia didakwa Pasal 81 ayat (1), ayat (3) juncto Pasal 76D UU RI nomor 35 tahun 2014 tentang perubahan atas UU RI Nomor 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak Jo Pasal 65 KUHP. Pasal ini mengatur tentang kekerasan seksual pada anak.