Megan Piphus Peace, adalah seorang wanita kulit hitam yang berhasil mencetak sejarah berkat sepak terjangnya sebagai seorang dalang dalam program ‘Sesame Street’ atau jika di Indonesia lebih dikenal sebagai ‘Jalan Sesama’.
Wanita berusia 29 tahun itu mengungkap, telah menonton ‘Sesame Street’ saat masih balita. Bahkan, sejak saat itu pula ia menjadi pecinta boneka.
Saking cintanya terhadap boneka, Peace akhirnya belajar tentang bagaimana menghasilkan suara perut sendiri. Ia juga aktif tampil sebagai dalang sambil melakukan pekerjaan sehari-harinya, yakni menjadi pengembang real estat.
Hingga pada tahun 2021, ia berhasil menjadi anggota pemeran untuk ‘Sesame Street’ dan mengisi suara untuk karakter Gabrielle, perempuan berusia enam tahun yang memiliki rambut keriting yang khas.
“Semakin banyak keragaman yang kita miliki, semakin banyak tampilan peluang yang mungkin kita miliki untuk generasi berikutnya,” kata Peace, dikutip dari Now This News, Rabu (21/9/2022).
Lebih lanjut, ia merasa menjadi dalang wanita kulit hitam pertama dalam program ‘Sesame Street’ dapat membuka pintu bagi pemain masa depan, dan orang kulit berwarna di mana pun di ruang televisi dan hiburan.
Sebagai informasi, ‘Sesame Street’ adalah sebuah acara edukasi yang terkenal dengan karakter-karakter boneka (Muppet), seperti Elmo, Cookie Monster, Big Bird, Bert, dan karakter lainnya. Program ini juga diadaptasi di Indonesia dengan nama ‘Jalan Sesama’.
Source Photo from Washington Post/Zach Hayman