Lewat Akun Instagram Terbarunya, Coki Pardede Umumkan Telah Bebas Rehabilitasi Narkoba

Komika Coki Pardede resmi mengumumkan dirinya telah bebas usai menjalani rehabilitasi narkoba selama satu tahun. Hal tersebut ia umumkan melalui akun Instagram terbarunya @cokipardedebebas, lantaran ia tak bisa lagi mengakses akun Instagram lamanya yang sudah terverifikasi.

Menariknya, dalam akun Instagram terbarunya ia membagikan momen-momen saat mengenakan baju tahanan, diinterogasi oleh polisi, hingga potret penangkapannya setahun yang lalu.

Usai mengumumkan kebebasannya, Coki Pardede bersama dengan Majelis Lucu Indonesia mengumumkan akan mengadakan acara Stand Up Comedy bertajuk “Maaf Saya Bebas” yang rencananya akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Source Photo from Instagram/@cokipardedebebas

Total
0
Shares
Previous Article

Di Kala Massa Kepung Gedung DPR demi Tolak Harga BBM Naik, Ruang Paripurna Justru Rayakan Kejutan Ultah Puan Maharani

Next Article

Pesawat Latih Bonanza TNI AL Jatuh di Selat Madura

Related Posts