Dibanding Ibu, Bapak-bapak Lebih Gampang Ngasih Uang Jajan ke Anaknya

Sebelum menghasilkan uang sendiri, kita biasanya lebih sering minta uang kepada orang tua. Entah itu untuk jajan, transportasi, atau kebutuhan lainnya. Eits, namun ketika kita minta uang kepada ibu biasanya langsung dijawab “buat apa lagi? Di rumah kan ada makanan, barang-barang kamu juga masih banyak”.

Sementara, kalau minta uang ke bapak akan terasa lebih mudah karena langsung diiyakan. Ternyata, hampir semua bapak-bapak mudah memberikan uang jajan kepada sang anak lho. Wah, kok bisa ya?

Bisa dong! Sebab, dalam kehidupan berumah tangga, bapak dan ibu memiliki peran yang berbeda. Bapak bertugas mencari nafkah, sementara ibu bertugas mengatur keuangan. Nah, karena terbiasa mengurus keuangan, biasanya ibu jadi lebih hitung-hitungan dan sudah menentukan budget-nya. Makanya, ibu jadi sering menolak mengeluarkan uang untuk hal-hal yang dianggap kurang penting.  

Nah, sementara bapak-bapak lebih mudah memberikan uang jajan untuk sang anak lantaran ia telah bekerja keras untuk keluarganya, sehingga penghasilan yang didapatkan semuanya akan dialokasikan kepada keluarga terutama sang anak.

Meski begitu, hal ini nggak berlaku ke semua keluarga. Ada yang bapaknya lebih royal dan ibu lebih pelit, ada pula yang ibu lebih royal dan bapak lebih pelit. Bahkan, ada yang keduanya sama-sama kompak jajanin anaknya.

Kalau bapak ibu lo gimana?

Source Photo from Orami

Total
0
Shares
Previous Article

Keyword Google yang Paling Banyak Dicari di Indonesia Tahun 2022

Next Article

Ini Alasan Kenapa Banyak Orang Suka Naro Nama Pasangan di Bio Medsos

Related Posts