Di Kala Massa Kepung Gedung DPR demi Tolak Harga BBM Naik, Ruang Paripurna Justru Rayakan Kejutan Ultah Puan Maharani

Ribuan massa yang terdiri dari mahasiswa dan buruh menggelar aksi demonstrasi besar-besaran di luar gedung Dewan Perwakilan Rakyat. Aksi demonstrasi dilakukan sebagai bentuk penolakan kenaikan tarif BBM.

Ironisnya, di waktu yang sama para anggota DPR RI di dalam gedung justru malah merayakan ulang tahun ke-49 sang ketua, Puan Maharani.

Perayaan ulang tahun itu dilakukan setelah membacakan pidato rapat paripurna HUT ke-77 dan penyampaian laporan kinerja DPR RI tahun sidang 2021-2022 serta rapat paripurna DPR RI ke-4 masa persidangan I tahun sidang 2022-2022, di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Selasa (6/9/2022).

Lebih lanjut, tak ada satupun perwakilan yang menemui massa hingga demo berakhir, meskipun seluruh anggota DPR tersebut berkumpul demi memberikan kejutan bagi sang ketua.

Source Photo from PikiranRakyat.com, liputan6.com

Total
0
Shares
Previous Article

Oh, Ternyata Ini Fungsi Tumpukan Pipa di Doraemon

Next Article

Lewat Akun Instagram Terbarunya, Coki Pardede Umumkan Telah Bebas Rehabilitasi Narkoba

Related Posts