Apple Resmi Luncurkan iPhone 14 ke Pasar Global

Apple mengumumkan iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max resmi dirilis di pasar global pada Kamis (8/9/2022) dini hari.

iPhone seri terbaru ini memiliki sejumlah fitur menarik, seperti fitur panggilan SOS via satelit sekalipun berada di area yang tak terjangkau serta kapasitas kamera utama yang mencapai 12 megapixel dengan sensor lebih besar dan piksel 1,9 mikron.

Kerennya, iPhone 14 ini didukung oleh enam inti CPU, di mana dua inti untuk performa tinggi dan empat inti lainnya untuk efisiensi dan neural engine.

iPhone 14 dibanderol dengan harga 799 dolar AS atau sekitar Rp 11,9 juta dan iPhone 14 Plus seharga 899 dolar AS atau sekitar Rp 13,4 juta. iPhone seri terbaru ini hadir dalam lima varian warna yakni, Blue, Midnight, Starlight, Purple, dan Red.

Gimana, tertarik untuk membeli?

Source Photo from Apple

Total
0
Shares
Previous Article

Calon Anggota DPR 2024 Tak Wajib Sertakan SKCK Saat Daftar Pemilu

Next Article

Berkedok Seleksi Pemilihan OSIS, Guru Agama di Batang Cabuli 45 Siswi SMP

Related Posts